Senin, 14 Maret 2016

Sistem Operasi Komputer

Hai temen-temen. Dah lama nih zia nggak ngeblog hehe maapin yaak SOK SIBUK sih wkwk :D
Nah pada kesempatan kali ini mumpung zia masih free karna beban dari proker organisasi yang super banyak dan ditambah tugas yang seabrek. tapi sekarang sudah mulai berkurang prokernya Alhamdulillah. ckck maap malah jadi curhat, Zia mau ngeshare materi tentang SISTEM OPERASI KOMPUTER nih temen-temen. 
Pasti udah tau kan apa itu SISTEM OPERASI ?

Yauda yuuk simak yuuk


Sistem operasi merupakan sebuah penghubung antara pengguna dari komputer dengan perangkat keras komputer. Sebelum adanya sistem operasi, orang hanya mengunakan komputer dengan menggunakan sinyal analog dan sinyal digital. Nah seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada saat ini terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing-masing. Untuk lebih memahami sistem operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu beberapa konsep dasar mengenai sistem operasi itu sendiri.
Jadi pengertian sistem operasi secara umum itu adalah pengelola seluruh sumber-daya yang terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) ke pemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan serta pemanfaatan sumber-daya sistem komputer.

Arti komputer disini itu bukan hanya komputer besar (komputer desktop) yang ada dipikiran temen-temen. Komputer itu merupakan alat elektronik yang dapat menerima input data, dapat mengolah data, dapat memberikan informasi, dapat menggunakan suatu program yang tersimpan di memori komputer (stored program), dapat menyimpan program dan hasil pengolahan serta dapat bekerja secara otomatis. Nah dari pengertian tersebut handphone kita juga termasuk komputer lhooo temen-temen. karna smartphone kita sudah memenuhi syarat sebagai komputer. smartphone kita juga mempunyai sistem operasi. Pokoknya kalo sebuah alat elektronik yang mempunyai CPU,memori dan ada I/Onya disebut komputer apapun bentuknya. Jadi mindsetnya dirubah yaa kalo komputer itu bentuk fisiknya seperti komputer desktop. Bahkan karena perkembangan teknologi yang semakin pesat, komputer sekarang sudah berbentuk kecil seperti board. tidak seperti jaman dulu yang masih berbentuk seperti rak-rak besar.

Sistem komputer pada dasarnya terdiri dari empat komponen utama, yaitu perangkat-keras, program aplikasi, sistem-operasi, dan para pengguna. Sistem operasi berfungsi untuk mengatur dan mengawasi penggunaan perangkat keras oleh berbagai program aplikasi serta para pengguna.

Sistem operasi berfungsi ibarat pemerintah dalam suatu negara, dalam arti membuat kondisi komputer agar dapat menjalankan program secara benar. Untuk menghindari konflik yang terjadi pada saat pengguna menggunakan sumber-daya yang sama, sistem operasi mengatur pengguna mana yang dapat mengakses suatu sumber-daya. Sistem operasi juga sering disebut resource allocator. Satu lagi fungsi penting sistem operasi ialah sebagai program pengendali yang bertujuan untuk menghindari kekeliruan (error) dan penggunaan komputer yang tidak perlu.

Macam-macam sistem operasi komputer diantaranya

1. Windows
Windows adalah sebuah sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsft Corporation yang menggunakan interface dengan berbasiskan GUI (Graphical User Interface). OS ini sudah banyak sekali digunakan oleh user sejak lama. Windows pertama kali masih dalam jenis MS-DOS yaitu sebuah sistem operasi yang berbasiskan teks dan command line interpreter. dan windows terus berkembang sampai sekarang ini.

2.  Linux
Linux merupakan kloningan dari MINIX. Sistem operasi ini juga terkenal dan banyak orang yang menggunakannya. linux disusun berdasarkan standard sistem operasi POSIX yang diturunkan dari UNIX itu sendiri. Ada beberapa macam Distro Linux seperti : Debian, Lyeoris, Xandros, Lindows, Linare-Mandrake, RedHat Linux,Ubuntu dll.

3. Macinthos
Macinthos adalah sistem operasi yang dibuat oleh Apple Computer khusus untuk komputer Macinthos dan tidak kompatibel dengan komputer berbasis IBM. MAC OS merupakan sistem operasi pertama yang menggunakan antarmuka pengguna grafis (GUI).

4. Symbian
Symbian adalah sistem operasi yang bebas yang dikembangkan oleh Symbian Ltd. yang dirancang untuk digunakan pada perangkat bergerak atau ponsel. Jenis OS ini mudah kita temui di ponsel-ponsel produk nokia dan beberapa produk SONY. Akan tetapi sekarang pamor OS ini sedikit bergeser karena kalah populer dengan beberapa OS yang baru seperti Android

5. Android
Android adalah sistem operasi yang beru-baru ini muncul dan banyak dipakai oleh user. pada dasarnya android adalah OS Linux yang dikembangkan dan dibuat utuk aplikasi Mobile. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam piranti bergerak. Android sendiri sudah mengalami banyak perubahan 

6. Windows Mobile
Windows mobile adalah sistem operasi yang dibuat oleh Microsoft untuk peralatan mobile.pertama kali windows mobile muncul sebagai sistem operasi PocketPC 2000, sebagian besar perangkat yang menggunakan windows mobile memiliki stylus pen yang digunakan sebagai alat untuk memberi perintah dengan menyentuhkannya pada layar.

7. Blackberry
Blackberry OS adalah sebuah sistem operasi mobile yang dikembangkan oleh Research In Motion untuk perusahaan Blackberry garis smartphone untuk perangkat genggam. sistem operasi ini menyediakan multitasking dan mendukung perangkat input khusus yang telah diadopsi oleeh RIM untuk digunakan dalam handled, khususnya trackwheel,trackball dan yang paing baru yang trackpad dan touchscreen


Udah yaaaa sekian pembahasan dari zia. kalo ada kritik dan saran bisa dicantumkan di kolom comment.
Makasi sudah mau mampir. Semoga bermanfaaat.
 



 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar